PENERAPAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS V DI SEKOLAH DASAR NEGERI 48/X BUNGA TANJUNG

Penulis

  • Sri Lestari Universitas Islam Negeri Sultan Thaha Saifuddin Jambi Penulis
  • Heroza Firdaus Universitas Islam Negeri Sultan Thaha Saifuddin Jambi Penulis

Kata Kunci:

Pendekatan Berdiferensiasi, Motivasi Belajar, IPAS

Abstrak

Menerapkan pendekatan pembelajaran berdiferensiasi dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas V pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial di Sekolah Dasar Negeri 48/X Bunga Tanjung. Dalam konteks pendidikan, pembelajaran berdiferensiasi diharapkan dapat meningkatkan motivasi dan keterlibatan peserta didik dalam proses belajar mengajar. Penelitian ini menggunakan model kemmis dan Mc taggart dengan dua siklus, setiap siklusnya terdiri dari tiga pertemuan, sedangkan Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil observasi aktivitas guru pada siklus I di peroleh hasil dengan presentase 62%, kemudian pada siklus II meningkat menjadi 90%. sedangkan pada observasi aktivitas peserta didik siklus I di peroleh hasil 64% dan meningkat pada siklus II menjadi 80%. Sementari pada hasil tes uraian prasiklus memperoleh hasil presentase 25% dari 20 peserta didik hanya 5 peserta didik yang dinyatakan tuntas. Setelah di laksanakan Tindakan pada siklus I memperoleh hasil presentase 65%, kemudian dari hasil tersebut peneliti melanjutkan tindakan siklus II dikarenakan hasil siklus I belum mencapai kriteria yang ingin di capai, setelah di laksanakannya siklus di peroleh hasil presentase 90% dengan kualifikasi (baik sekali). Berdasarkan ghasil Tindakan pada siklus II telah mencapai kriteria keberhasilan sehingga tindakan dihentikan. Berdasarkan perolehan data dari penelitian yang telah di laksanakan maka dapat di simpulkan bahwa penerapan pendekatan pembelajaran berdiferensiasi mampi meningkatkan motivasi belajar peserta didik kelas V sekolah dasar negeri 48/X bunga tanjung pada pembelajaran IPAS

Unduhan

Diterbitkan

2025-04-13