UPACARA ADAT MAKAN DALAM KELAMBU PADA MASYARAKAT BUGIS DIKABUPATEN KUBU RAYA
Kata Kunci:
Upacara, Adat, Bugis, Makan, KelambuAbstrak
Prosesi adat makan dalam kelambu pada masyarakat adat bugis di Kabupaten Kubu Raya telah mengalami beberapa perubahan baik dari tahapan prosesi maupun pada cara berpikir masyarakatnya. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengungkap faktor apa yang menjadi penyebab terjadinya perubahan dan pergeseran dalam prosesi adat makan dalam kelambu pada masyarakat bugis di Kabupaten Kubu Raya ?, prosesi adat makan dalam kelambu pada masyarakat bugis merupakan budaya yang tetap harus dijaga kelestariannya, namun masih ada masyarakat bugis di Kabupaten Kubu Raya yang tidak menjalankan adat tersebut bahkan tidak tahu tentang adat tersebut, dan prosesinya dahulu dilakukan rutin namun untuk saat ini hanya dilakukan dalam acara-acara tertentu.Metode yang digunakan merupakan penelitian emperis yang bersifat deskriptif yang mengambarkan keadaan atau fakta secara nyata dilapangan. Faktor penyebab yang mempengaruhi perubahan pelaksanaan dan terjadinya pergeseran dalam upacara adat makan dalam kelambu pada masyarakat bugis di Kabupaten Kubu Raya karena prosesi dalam upacara adat tersebut cukup rumit, adanya anggapan dari masyarakat tidak sesuai dengan perkembangan zaman, keyakinan dalam masyarakat yang mayoritas beragama islam menganggap pelaksanaan dalam prosesi makan dalam kelambu bertentangan dengan agama dan faktor pendidikan yang mempengaruhi cara berpikir masyarakat.