IMPLEMENTASI MANAJEMEN KURIKULUM MERDEKA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DI SDN 5 MERJOSARI MALANG

Penulis

  • Shobihatul Fitroh Noviyanti UIN Mulana Malik Ibrahim Malang Penulis
  • Okti Aidatul Khikmah UIN Mulana Malik Ibrahim Malang Penulis
  • Adriyanti Regita Cahyani UIN Mulana Malik Ibrahim Malang Penulis
  • Sayyid Aqil Husen UIN Mulana Malik Ibrahim Malang Penulis

Kata Kunci:

Manajemen Kurikulum, Kurikulum Merdeka, Pendidikan Kewarganegaraan, Problem Based Learning, Pengembangan Karakter

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi manajemen Kurikulum Merdeka pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di SDN 5 Merjosari Malang. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, melalui observasi, wawancara terstruktur, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SDN 5 Merjosari menerapkan manajemen kurikulum secara sistematis yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, dan evaluasi berbasis Kurikulum Merdeka dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Implementasi kurikulum ini menekankan pengembangan karakter, keterampilan berpikir kritis, kreatif, kolaboratif, dan komunikatif siswa melalui pembelajaran kontekstual yang mengintegrasikan nilai-nilai Pancasila dan budaya lingkungan.

Unduhan

Diterbitkan

2025-06-13