PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MEDIA TANGGA PINTAR PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV DI MIN KOTA JAMBI
Kata Kunci:
Matematika, Satuan Panjang, Media PembelajaranAbstrak
Penelitian ini dilatar belakangi dengan adanya permasalahan dari hasil belajar siswa pada pembelajaran Matematika kelas IV yang mana terdapat 18 siswa dan 29 siswa mengalami nilai dibawah KKTP yakni 75 dalam kategori Tidak Tuntas. Dengan demikian, terlihat dari kesulitan siswa memahami materi pada pembelajaran Matematika dimana menurut peneliti media Tangga Pintar dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui penggunaan media tangga pintar dan mengetahui apakah media tangga pintar dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV di MIN Kota Jambi. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Desain penelitian yang digunakan berbentuk siklus yang mengacu pada model Kemmis and Taggart menggunakan 2 siklus. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah lembar observasi, soal tes, dan wawancara. Adapun hasil penelitian yang menunjukkan bahwa penggunaan media Tangga Pintar dalam pembelajaran Matematika kelas IV di MIN Kota Jambi dilaksanakan secara terstruktur dan inovatif. Selanjutnya guru menyiapkan bahan seperti kain flanel, Infraboard, dan kertas laminasi. Media dibuat secara sistematis bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar kreatif dan menyenangkan. Guru memulai pembelajaran dengan metode ceramah dan tanya jawab dan mengaitkan dalam kehidupan sehari-hari. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan yang signifikan setelah penerapan media Tangga Pintar. Pada Siklus I diperoleh skor 74,48 masih terdapat 16 siswa yang belum mencapai ketuntasan belajar, namun setelah dilakukan perbaikan pada Siklus II diperoleh skor sebesar 90,00 dan seluruh siswa berhasil mencapai ketuntasan. Dan hasil dari presentase nilai rata-rata aktivitas guru nilai sebesar 94% masuk dalam kategori sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa media Tangga Pintar dapat menjadi media pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran Matematika.