ANALISIS STRATEGI BAURAN PEMASARAN PADA USAHA BAKSO BAROKAH DI KECAMATAN LUBUK BASUNG
Kata Kunci:
Strategi Bauran Pemasaran, Pendapatan Usaha, Usaha Bakso BarokahAbstrak
Latar belakang artikel ini karena jumlah pendapatan usaha bakso barokah selama 5 tahun terakhir mengalami penurunan yang disebabkan kurangnya strategi promosi yang dilakukan belum luas. Masalah ini menjadi perhatian karena strategi promosi berperan penting dalam pemasaran produk bagi pemilik usaha bakso barokah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa strategi bauran pemasaran yang dilakukan usaha bakso barokah dalam meningkatkan pendapatan serta menemukan solusi berdasarkan prinsip syariah. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriftif yang mana data yang dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan melalui wawancara melibatkan informan kunci yaitu pemilik usaha bakso barokah, Infoman utama yaitu karyawan usaha bakso barokah dan informan pendukung yaitu pembeli usaha bakso barokah. Metode analisis data dalam penelitian ini yaitu Data Reduction, Display data dan verification/penarikan kesimpulan. Penelitian ini juga mengacu pada prinsip-prinsip keadilan, kehalalan produk, transparansi, kejujuran dan tidak merugikan pihak lain. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi bauran pemasaran yang dilakukan usaha bakso barokah harus dimulai dengan menjaga kualitas produk dan meningkatkan jangkauan aktivitas promosi seperti strategi promosi yang dilakukan dimulai dengan menggunakan media sosial dalam mempromosikan produk dan melakukan pemasaran digital dalam memasarkan produk. Untuk mengatasi penurunan jumlah pendapatan yang dialami usaha bakso barokah selama 5 tahun terakhir


