PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GRUP RESUME BERBANTUAN MEDIA POSTER TERHADAP HASIL BELAJAR IPAS KELAS V SEKOLAH DASAR KATOLK SANTO ARNOLDUS PENFUI
Kata Kunci:
Group Resume, Poster, Hasil Belajar, IPASAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran model pembelajaran kooperatif Group Resume berbantuan media poster terhadap hasil belajar IPAS kelas V SDK St Arnoldus Penfui. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif tergolong penelitian Quasi Ekperimen, menggunakan rancangan eksperimen non-equivalent control group design. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel 55 responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes dan dokumentasi. Data dianalisis dengan menggunakan uji hipotesis dan uji-t. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa nilai rata-rata posttest kelas eksperimen dan posttest kelas kontrol dengan menggunakan uji t-test adalah 85,00 >67,41 dengan selisih 17,59. Lebih lanjut melalui pengujian hipotesis (Independent Samples Tests) menunjukkan bahwa nilai sig. (2-tailed) uji ttest for Equality of Means sebesar 0,000 < 0,05 artinya H0 ditolak dan Ha diterima. sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran kooperatif Group Resume berbantuan media poster terhadap hasil belajar IPAS kelas V SDK St Arnoldus Penfui