MENJELAJAHI KESENJANGAN GENDER DALAM PENDIDIKAN: STUDI PERBANDINGAN ANTARA SWEDIA DAN AFGHANISTAN

Penulis

  • Labiba Sonia Islam Institut Agama Islam Al-Qur’an Al-Ittifaqiah Penulis
  • Komarudin Sassi Islam Institut Agama Islam Al-Qur’an Al-Ittifaqiah Penulis

Kata Kunci:

Ketidaksetaraan Gender, Pendidikan, Kebijakan Pendidikan, Swedia, Afganistan

Abstrak

Penelitian ini menjelajahi fenomena kesenjangan gender dalam pendidikan di negara Swedia dan Afganistan sebagai masalah global yang memengaruhi akses, kualitas, dan hasil pendidikan bagi perempuan dan laki-laki. Studi ini menganalisis perbandingan antara Swedia sebagai negara maju dengan kebijakan kesetaraan gender yang kuat, dan Afghanistan, yang masih menghadapi tantangan signifikan dalam hal akses pendidikan bagi perempuan. Metode yang digunakan melalui deskriptif-analitis dengan membandingkan pola dan strategi pendidikan di kedua negara tersebut, terutama fokus pada implementasi kebijakan pendidikan inklusif dan berbasis gender. Hasil analisis diperoleh bahwa Swedia menunjukkan sistem pendidikan yang sangat inklusif dan berhasil mengeliminasi kesenjangan gender melalui kebijakan yang jelas dan efektif, tercermin dari tingginya tingkat literasi dan partisipasi perempuan dalam pekerjaan formal. Sebaliknya, Afghanistan masih bergulat dengan hambatan sosial, politis, dan kultural yang menghalangi akses pendidikan perempuan, meskipun ada upaya peningkatan pasca-Taliban. Perbandingan strategi pendidikan di kedua negara tersebut menunjukkan bahwa Swedia telah berhasil menciptakan sistem pendidikan yang adil, sementara Afghanistan menghadapi tantangan kompleks dalam penyediaan pendidikan yang setara. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa kesenjangan gender dalam pendidikan tidak hanya merupakan masalah lokal, tetapi juga refleksi dari dinamika sosial dan politik yang lebih luas. Oleh karena itu, penelitian ini merekomendasikan penerapan kebijakan pendidikan berbasis gender yang efektif serta dukungan internasional yang lebih intensif untuk meningkatkan akses pendidikan bagi perempuan di negara-negara yang menghadapi tantangan serupa.

Unduhan

Diterbitkan

2024-11-13