PENGARUH METODE ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDIA GAMBAR SERI TERHADAP KEMAMPUAN BERBICARA SISWA KELAS IV DI SEKOLAH DASAR INPRES KUANINO 3 KOTA KUPANG

Penulis

  • Eflin Poy Universitas Citra Bangsa Penulis
  • Kristina E. Noya Nahak Universitas Citra Bangsa Penulis
  • Heryon Bernard Mbuik Universitas Citra Bangsa Penulis

Kata Kunci:

Kemampuan, Metode Role Playing, Media Gambar Seri, Siswa Sekolah Dasar

Abstrak

Eflin Poy 2024 Pengaruh Metode Role Playing Berbantuan Media Gambar Seri Terhadap Kemampuan Berbicara Siswa Kelas IV Di SD Inpres Kuanino 3 Kota Kupang. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Citra Bangsa. Pembimbing: Krisina E. Noya Nahak, S.Pd.,M.Pd & Heryon Bernard Mbuik, S.PAK.,M.Pd.Mata pelajaran Bahasa Indonesia merupakan salah satu ilmu yang mempunyai peranan penting dalam kehidupan manusia untuk menguasai ilmu dan teknologi. Ruang lingkup pelajaran Bahasa Indonesia mencakup empat aspek, salah satunya yaitu berbicara. Akan tetapi masih banyak siswa yang belum memiliki keterampilan berbicara yang baik karena terdapat faktor penghambat, seperti: guru masih menggunakan metode konvensional dan tidak menggunakan media pembelajaran. Maka dari itu peneliti menggunakan metode role playing berbantuan media gambar seri untuk dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode role playing berbantuan media gambar seri terhadap keterampilan berbicara siwa kelas IV di SD Inpres Kuanino 3 Kota Kupang. Jenis penelitian menggunakan metode Pre experimental design dengan pola onegrup pre-test post-test, dengan jumlah sampel 30 siswa serta teknik pengumpulan data menggunakan obeservasi, tes lisan dan dokumentasi. Data dianalisis dengan menggunakan uji hipotesis dan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pre test dan proses menggunakan uji hipotesis adalah 85,10 > 56,20 dengan selisih 28.5. Lebih lanjut melalui pengujian hipotesis (independent samples test) menunjukkan bahwa nilai sig.(2-tailed) Uji t-test for equality of means sebesar 0.000 < 0.05, artinya Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari penggunaan metode role playing berbantuan media ambar seri terhadap kemampuan berbicara siswa kelas IV di SD Inpres Kuanino 3 Kota Kupang.

Diterbitkan

2024-11-13