MENEROPONG KETIDAKADILAN GENDER MELALUI TOKOH RE: ANALISIS KRITIK SASTRA FEMINISME

Penulis

  • Vara Agitya Eka Prawita Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Penulis
  • Keisha Aulia Majid Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Penulis
  • Ahmad Supena Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Penulis

Kata Kunci:

Sastra Feminis, Perempuan, Ketimpangan Gender, Kritik Sosial, Novel Re

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis citra perempuan dan wacana feminisme dalam novel Re karya Maman Suherman dengan menggunakan pendekatan kritik sastra feminis. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik analisis isi terhadap teks novel sebagai sumber data utama. Temuan menunjukkan bahwa tokoh utama, Re, digambarkan sebagai perempuan yang tidak hanya memiliki pesona fisik, tetapi juga berkarakter kuat, cerdas, dan penuh kepedulian. Namun demikian, ia hidup dalam sistem sosial yang menindas, menggambarkan posisi perempuan yang terjebak dalam relasi kuasa patriarkal. Novel ini juga menyoroti bentuk-bentuk ketidakadilan gender, kekerasan terhadap perempuan, serta stigma sosial yang masih melekat. Kritik terhadap feminisme yang dianggap belum berhasil membebaskan perempuan secara menyeluruh juga diangkat. Secara keseluruhan, novel Re menjadi medium reflektif yang menggambarkan ketimpangan gender serta menjadi sarana untuk membangkitkan kesadaran akan pentingnya kesetaraan dan perlindungan hak perempuan.

Unduhan

Diterbitkan

2025-06-13