PENGELOLAAN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM: SEBUAH TINJAUAN GRAND DESIGN THEORY
Kata Kunci:
Pengelolaan SDM, Grand Design, Pendidikan IslamAbstrak
Pengelolaan sumber daya manusia (SDM) merupakan faktor utama dalam keberhasilan lembaga pendidikan Islam karena kualitas tenaga pendidik memengaruhi mutu pembelajaran dan budaya kerja. Penelitian ini bertujuan merancang Grand Design pengelolaan SDM yang mengintegrasikan perencanaan, rekrutmen berbasis kompetensi, pelatihan, evaluasi kinerja, dan retensi dengan keseimbangan kompetensi profesional dan nilai spiritual. Metode yang digunakan adalah studi kepustakaan dengan pendekatan konseptual untuk mengembangkan model yang sistematis dan aplikatif. Hasil kajian menunjukkan bahwa penerapan Grand Design mampu meningkatkan kapasitas SDM, membangun karakter moral dan spiritual, memastikan proses rekrutmen adil, pelatihan relevan, evaluasi kinerja berbasis nilai Islam, serta retensi SDM yang didukung motivasi spiritual dan lingkungan kerja harmonis. Kesimpulannya, model ini menjadikan tenaga pendidik sebagai agen transformasi akademik dan moral, memperkuat kualitas pendidikan, loyalitas, dan keberlanjutan lembaga pendidikan Islam secara terintegrasi.


