PENGEMBANGAN E-BOOK FLIP PDF MATERI POTONGANBAHAN MAKANAN NABATI UNTUK SISWA SMK KULINER
Kata Kunci:
Pengembangan, E-Book, Potongan Bahan Makanan NabatiAbstrak
Penelitian pada skripsi ini bertujuan untuk mengetahui (1) Hasil pengembangan e -book flip pdf materi potongan bahan makanan nabati untuk siswa SMK kuliner, (2) Kelayakan e-book flip pdf materi potongan bahan makanan nabati untuk siswa SMK kuliner, (3) Respon siswa kelas X SMK pada penerapan e-book flip pdf materi potongan bahan makanan nabati untuk siswa SMK kuliner. Metode yang digunakan pada skripsi ini yakni Reseaarch and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE yang memiliki tahapan Analisis (Analisys), Desain (Design), Pengembangan (Development), Implementasi (Implementation), dan Evaluasi (Evaluation). Objek penelitian pada skripsi ini yakni e-book potongan bahan makanan nabati. Instrumen yang digunakan untuk kelayakan e-book pada penelitian skripsi ini meliputi lembar validasi ahli materi dan lembar validasi ahli media serta angket untuk respon siswa yang menggunakan e -book yang telah dikembangkan. Analisis data yang digunakan pada skripsi ini dilakukan secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Hasil e-book yang sudah dibuat dan dikembangkan berupa link dan berbentuk online yang mencakup materi potongan bahan makanan nabati, (2) E-book sudah layak dengan nilai rata-rata 94,6% dan 87,5% dengan kriteria interpretasi sangat layak, (3) Respon siswa yang diperoleh rata-rata pada uji respon siswa 83,3% dengan kriteria interpretasi sangat baik. x Hal ini dapat disimpulkan bahwa e-book yang dikembangkan dapat digunakan sebagai media pembelajaran.