STUDI P5 DALAM MEMBANTU HAFALAN BACAAN SHALAT SISWA DI SDN 03 DUSUN TANGAH SOLOK SELATAN

Penulis

  • Septina Yustri Fauziah Universitas Islam Negeri Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi Penulis
  • Yelfi Dewi Universitas Islam Negeri Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi Penulis

Kata Kunci:

Siswa, Hafalan, Shalat

Abstrak

Penelitian ini dilatar belakangi oleh siswa yang belum mampu menghafal bacaan shalat dengan baik, meskipun sudah diterapkan P5, ada juga sebagian siswa yang sudah terbiasa menghafal bacaan shalat meskipun belum terlalu lancar. Selain itu, ada juga faktor keterbatasan waktu  dalam kurikulum yang membuat pembelajaran tentang shalat tidak bisa dilakukan secara intensif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana studi  P5 dalam membantu hafalan bacaan shalat siswa di SDN 03 dusun tangah solok selatan. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Dalam penelitian ini terdiri dari informan inti adalah siswa SDN 03 dusun tangah solok selatan. Sedangkan informan pendukung yaitu guru SDN 03 dusun tangah solok selatan. Metode pengumpulan data diperoleh dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, display, dan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang penulis lakukan, Studi P5 dalam membantu hafalan bacaan shalat siswa di SDN dusun tangah solok selatan. Bahwa proses pembelajaran PAI di SDN 03 dusun tangah solok selatan dilaksanakan dua jam pembelajaran satu minggu. Sedangkan untuk menghafal serta memahami bacaan sahalat butuh waktu lumayan lama. Jadi untuk itu dikarenakan waktu yang dua jam pembelajaran dirasakan kurang maka butuh dilatih lagi di rumah oleh orang tua murid masing-masing, sehingga dari situ terciptanya kerjasama antara guru dan wali murud. Faktor yang mempengaruhi keberhasilan P5 dalam membantu hafalan bacaan shalat siswa yaitu kolaborasi antara wali murid dengan guru.

Unduhan

Diterbitkan

2025-10-13